Kalahkan Tim Basket Cilaku 30-13 Tim Basket Putra Cugenang Juara Grup B 

banner 468x60

Cianjur | Atas prestasi yang di raih setelah bertanding di Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) VII Cianjur 2024, Jumat 19/7/2024, yang berlangsung di GGM di Jl Ir H Djuanda Panembong Cianjur, tim basket putra Kecamatan Cugenang berhasil kalahkan tim basket Cilaku dengan skor akhir 30-13 dan berhasil menjadi juara Grup B.

Kendati tim basket Cugenang kurang maksimal sejak awal, namun masih bisa menjadi juara grup di ajang pertandingan tingkat kabupaten tersebut.

Hal tersebut diungkapkan head Coach tim basket Kecamatan Cugenang, Reghy Fauzan, akibat kurangnya percaya diri berdampak pada permainan yang dijalankan kurang maksimal. Sehingga dirinya meras tidak puas stelah mengalahkan tim basket Cilaku.

“Ya, perasaan saya campur aduk jadinya dengan menjadi juara grup. Merasa senang pasti, tapi anak-anak terlihat gugup saat bertanding dan tidak maksimal,” ungkapnya.

Hal tersebut bisa terjadi karena suasana atau tempatnya masih terasa asing bagi tim, sehingga harus diperlukan adaptasi terlebih dahulu untuk meningkatkan percaya diri saat bertanding.

“Selain itu juga karena ini merupakan pertandingan pertamanya di PORKAB dengan suasana yang berbeda jadi merek menjadi gugup dan perlu beradaptasi sebelum bertanding dengan maksimal,” ucap Reghy, Jumat.

Memang Reghy mengakui, kalau secara game play atau keahlian para anak asuhnya itu, dirinya merasa cukup percaya diri kepada timnya. Untuk pertandingan selanjutnya pihaknya akan melakukan evaluasi dan lebih mempersiapkan mental para pemainnya.

“Sebelum bertanding, kedepan saya akan mendorong untuk lebih baik dan percaya diri untuk mengeluarkan performa yang jauh lebih maksimal,” ujarnya.

Reghy menambahkan, pada babak 8 besar, pihaknya akan mempersiapkan performa terbaiknya, karena tim yang akan dihadapinya akan lebih sulit.

“Tak peduli siapapun lawannya, tetap hajar dan menang. Jadi PR saya sekarang akan mempersiapkan tim untuk bermain dengan lebih baik lagi,” tambahnya.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *